Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengenal Kayu Amara, Jenis Kayu Dengan Tampilan Eksotis

 

mengenal kayu amara

Kayu Amara – Kekayaan alam Indonesia yang begitu melimpah ruah tentunya sangat berperan penting dalam keberlangsungan hidup masyarakat. Adapun mengenai salah satu kekayaan alam Indonesia berupa Kawasan hutan yang sangat luas.

Itu sebabnya, mengapa ada banyak sekali jenis-jenis pohon kayu yang tumbuh subur di Indonesia. Bahkan, tak sedikit pula jenis-jenis kayu Indonesia yang kualitasnya sudah mendunia lho. Ya, salah satunya adalah kayu amara.

Nah, untuk kamu yang ingin mengenal lebih jauh lagi seputar kayu amara, mari kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.

Penyebaran Pohon Kayu Amara

Menurut informasi yang didapat, kayu amara ini masih termasuk kedalam keluarga kayu ebony. Hal itu bukan tanpa alasan, karena tampilan fisik kayu amara sangat mirip dengan kayu ebony. Biasanya kayu amara tampil dengan perpaduan warna hitam merah kecoklatan.

kayu amara - kayu ebony

Nah, perpaduan warna tersebutlah yang membuat tampilan kayu amara begitu cantik nan eksotik. Sehingga tak heran jika jenis kayu yang satu ini selalu diandalkan untuk kebutuhan bidang furniture maupun property.

Hal itu bukan tanpa alasan, karena tingkat kekuatan pada kayu amara termasuk kedalam kelas I. Menurut informasi yang didapat, pohon amara itu sendiri tumbuh subur di kawasan hutan tropis Sulawesi (khususnya Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Utara). Lantas, kayu amara dimanfaatkan untuk apa saja?

Pemanfaatan Pohon Kayu Amara

1. Dijadikan Produk Furniture

kayu amara Dijadikan Produk Furniture

Dikarenakan tampilan fisiknya yang begitu indah dan eksotik, tentu saja jenis kayu yang satu ini sangat ideal dijadikan bahan baku untuk pembuatan produk furniture, seperti meja, rak, kursi, kusen, lantai kayu dan lain sebagainya.

Dengan menggunakan produk furniture yang berbahan kayu amara, tentu saja akan membuat tampilan interior rumah akan semakin lebih mewah, elegan, dan nyentrik.

Baca Juga : Yuk, Kita Bahas Kayu Sungkai Mulai Dari Karakteristik Hingga Manfaatnya

2. Dijadikan Patung Hiasan

kayu amara Dijadikan Patung hiasan

Selain dimanfaatkan untuk kebutuhan produk mebel, kayu amara juga selalu diandalkan untuk pembuatan patung hiasan rumah. Pada umumnya, patung hiasan yang berbahan kayu amara ini kerap diaplikasikan pada hunian kelas menengah ke atas.

Itu sebabnya, mengapa kayu amara termasuk kedalam golongan kayu kelas mewah. Secara otomatis, harga kayu amara juga terbilang cukup mahal.

3. Dijadikan Pondasi Jembatan

kayu amara Dijadikan pondasi jembatan

Memang tidak bisa dipungkiri lagi bahwa penggunaan kayu amara untuk pembuatan tiang jembatan merupakan pilihan yang paling tepat. Ya, sebagaimana yang sudah disebutkan pada ulasan diatas tadi, bahwa tingkat kekuatan pada kayu amara ini termasuk kedalam kelas I.

Bukan hanya itu, di dalam kayu amara juga terdapat kandungan zat ekstraktif sehingga membuatnya tahan terhadap serangan rayap maupun serangan jamur. Bahkan yang lebih hebatnya lagi, kayu amara juga sudah terbukti tahan terhadap perubahan cuaca.

4. Dijadikan Alat Musik Tertentu

kayu amara Dijadikan alat musik

Pemanfaatan berikutnya dari kayu amara yang akan dibahas, yakni untuk pembuatan alat musik. Akan tetapi, tidak semua alat musik bisa menggunakan kayu amara sebagai bahan bakunya Adapun mengenai beberapa jenis alat musik tertentu yang berbahan kayu amara, seperti piano, gitar, dan cajon (kahon).

Spesifikasi Kayu Amara

*Kuat dan Kokoh

Selain mengusung tampilan yang indah, kayu amara juga memiliki tingkat kekuatan yang begitu baik. Bagaimana tidak? sebab tingkat kekuatan kayu amara termasuk kedalam kategori kelas I. Sehingga tak heran jika semua furniture atau property yang berbahan kayu amara ini dapat bertahan sampai puluhan tahun lamanya.

Dengan tingkat kekuatan plus tingkat keindahannya yang mumpuni, maka sudah sepantasnya jika kayu amara dibanderol dengan harga mahal. Bahkan yang lebih hebatnya lagi, kayu amara mempunyai kandungan ekstraktif yang berfungsi sebagai pelindung dari serangan berbagai macam organisme perusak kayu, seperti rayap dan jamur.

*Masih Sejenis Kayu Ebony

Seperti yang sudah disebutkan pada ulasan diatas tadi, bahwa kayu amara ini termasuk kedalam salah satu jenis kayu eboni. Meski tampak terlihat sama, namun terdapat hal yang menjadi pembeda kayu amara dengan kayu eboni. Ya, perebedaan tersebut terdapat pada bagian garis kemerahan yang ada di dalam terasnya (galih).

Tak cuma itu, kayu amara juga memiliki bobot jenis yang melebihi air. Itu artinya, kayu amara termasuk kedalam golongan jenis kayu yang sangat berat. Ketika dimasukkan ke dalam air, maka kayu amara tersebut akan langsung tenggelam karena bobotnya yang melebihi air.

*Termasuk Kedalam Jenis Kayu Kelas Atas

Kayu amara memiliki pola serat yang begitu indah, serta mengusungperpaduan warna yang sangat cantik. Itu sebabnya, mengapa kayu amara termasuk kedalam golongan kayu kelas atas. Sehingga tak heran jika jenis kayu yang satu ini dibanderol dengan harga mahal.

Kendati dibanderol dengan haga yang mahal, namun kayu amara menyuguhkan spesifikasi yang sangat mumpuni pada setiap komponennya. Harga mahal dari kayu amara ini bukan semata-mata karena tampilannya yang indah saja, melainkan juga karena keberadaannya yang cukup langka dipasaran.

Hal itu bukan tanpa sebab, mengingat aktivitas penebangan kayu amara yang semakin hari semakin tidak terkendali. Tentu saja penebangan liar tersebut dilandasi oleh harga kayu amara yang sangat menjanjikan. Lantas, berapakah harga kayu amara dipasaran…???

Untuk papan kayu dengan ketebalan 10 cm dibanderol Rp 10,5 juta (8 batang papan), sedangkan papan kayu amara yang berukuran 50 x 9 x 5 cm dibanderol dengan harga Rp 550 ribuan. Adapun 100 buah bibit eboni yang dijual dengan kisaran harga Rp 3,95 juta hingga Rp 6,9 jutaan.

Baca Juga : Daftar Harga Kayu di Bandung Terbaru 2022 Untuk Konstruksi

Demikianlah ulasan singkat mengenai seluk beluk kayu amara sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan penambah wawasan.

 

 

 

 

 

 

Posting Komentar untuk "Mengenal Kayu Amara, Jenis Kayu Dengan Tampilan Eksotis"